Amerika Serikat Juara Umum Olimpiade London, Indonesia ke-62
Amerika Serikat Juara Umum Olimpiade London, Indonesia ke-62 Amerika Serikat dipastikan menjadi juara umum Olimpiade London 2012 meski masih menyisakan satu hari lagi. Torehan 44 medali emas AS sudah tidak mungkin disalip China.
Olimpiade 2012 menyisakan satu hari dan 15 medali emas yang bisa direbut hari ini, Minggu 12 Agustus 2012. Namun, AS sudah dipastikan menjadi juara umum. Hingga pukul 15.00 WIB, AS telah mengoleksi total 102 medali, dengan 44 medali emas, 29 perak dan 29 perunggu.
Torehan medali AS tersebut sudah tidak mungkin disalip China pada akhir terakhir Olimpiade London. China saat ini berada di peringkat kedua dengan 38 emas, 27 perak dan 22 perunggu (87 medali). China sendiri hanya akan tampil di tiga cabang hari ini, yakni marathon, sepeda gunung dan modern petahlon.
15 medali emas akan diperebutkan pada 10 cabang hari ini. 10 cabang itu adalah gulat (2 emas), polo air putra, bola voli putra, pentathlon modern putri, bola tangan putra, senam ritmik, sepeda gunung cross country putra, tinju (5 emas), bola basket putra dan marathon.
Sementara itu Indonesia berada di peringkat ke-62 dengan satu perak dan satu perunggu. Indonesia memiliki torehan yang sama dengan Bulgaria, Estonia, Malaysia, Puerto Rico dan Taiwan.
Upacara penutupan Olimpiade London sendiri akan berlangsung pukul 21.00 waktu setempat (03.00 dini hari WIB) di Olympic Stadium.sumber