Miley Cyrus baru saja bertunangan dengan kekasihnya, Liam Hemsworth. Keduanya pun dikabarkan tengah sibuk mengurus persiapan pernikahan.
Namun, Miley justru menghabiskan waktu dengan teman prianya yang juga merangkap sebagai asisten, Cheyne Thomas. Bahkan, keduanya tertangkap kamera berenang bersama di Miami.
Keduanya seolah tak bisa dipisahkan. Hanya berjarak beberapa inci, Miley dan Thomas tampak saling menggoda. Pria berjanggut itu pun hampir menyentuh kaki Miley.
Thomas seakan tak bisa melepaskan pandangannya dari bintang Hanna Montana tersebut. Meski berteman, keduanya sering menghabiskan waktu bersama.
Paparrazi juga sempat mengabadikan gambar ketika keduanya tengah merokok di balkon kamar hotel tempat Miley menginap.
Padahal, Liam telah resmi melamar Miley dua pekan sebelumnya. Aktor tampan itu memberikan sebuah cincin pertunangan 3,5 karat yang ditaburi berlian.
Liam mengaku senang dengan desain cincin yang baru selesai sepekan sebelum dia melamar Miley. Demikian seperti dilansir Dailymail.